
Senkom Mitra Polri Kabupaten Musi Banyuasin Hadiri Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin 2024 di Mapolres Muba
Musi Banyuasin – Dalam rangka mendukung pengamanan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 (NATARU), Senkom Mitra Polri Kabupaten Musi Banyuasin turut berpartisipasi dalam apel gelar pasukan Operasi Lilin 2024 yang dilaksanakan di Mapolres Musi Banyuasin pada hari ini, Jumat (20/12/24).
Apel yang dipimpin langsung oleh Kapolres Musi Banyuasin, AKBP Listiyono Dwi Nugroho, SIK, MH, ini bertujuan memastikan kesiapan seluruh elemen terkait dalam memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, khususnya umat Kristiani yang merayakan Natal serta masyarakat umum yang merayakan Tahun Baru.
Kapolres Musi Banyuasin menyampaikan bahwa pengamanan Operasi Lilin 2024 fokus pada antisipasi potensi gangguan seperti kemacetan, kecelakaan lalu lintas, serta menjaga ketertiban di pusat keramaian dan tempat-tempat ibadah yang berpotensi rawan terhadap gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).
“Operasi Lilin ini merupakan kegiatan kemanusiaan yang mengutamakan keamanan dan kenyamanan masyarakat. Kami mengedepankan sinergi dengan berbagai pihak untuk menciptakan situasi yang kondusif selama perayaan Natal dan Tahun Baru di wilayah Kabupaten Musi Banyuasin,” ujar AKBP Listiyono.
Dalam apel tersebut, hadir pula Kasat Pol PP Kabupaten Musi Banyuasin beserta jajaran, di antaranya Kabid Tibum dan Tranmas Alexander, SE, Kasi Hubungan Antar Lembaga Arafik, SH, dan Kasi Operasi dan Penyelamatan Nurhadi Jaya, SE. Keikutsertaan Senkom Mitra Polri menunjukkan komitmen mereka dalam mendukung upaya Polri dan pemerintah daerah menjaga stabilitas keamanan di Kabupaten Musi Banyuasin.
Sebagai bagian dari kegiatan Operasi Lilin 2024, Senkom Mitra Polri akan dilibatkan dalam berbagai tugas, seperti membantu pengaturan lalu lintas, memberikan informasi terkini terkait kondisi di lapangan, dan berkoordinasi dengan instansi terkait lainnya untuk memastikan kelancaran operasi. Kata H Edi Mugiarto Ketua Senkom Muba.
Apel ini sekaligus menjadi momentum untuk memperkuat sinergi antara Polri, TNI, Satpol PP, dan instansi lainnya dalam melayani masyarakat. Dengan semangat kolaborasi, diharapkan perayaan Natal dan Tahun Baru 2025 di Kabupaten Musi Banyuasin berlangsung aman, tertib, dan damai.
Contributor: Hilman