Pengajian Keputrian LDII BalikPapan Bahas Pentingnya Kesehatan Reproduksi
1 min read

Pengajian Keputrian LDII BalikPapan Bahas Pentingnya Kesehatan Reproduksi

Pengajian Keputrian LDII BalikPapan Bahas Pentingnya Kesehatan Reproduksi

BALIKPAPAN – Ratusan remaja putri dan ibu-ibu warga LDII menghadiri pengajian keputrian rutin yang diselenggarakan DPD LDII Kota Balikpapan di Masjid Luhur Bairuha, Sabtu (23/11). Dengan tema “Kenali Dirimu, Kenali Kesehatan Reproduksimu”, kegiatan ini menghadirkan Dr. dr. Siti Maisuri Tadjuddin Chalid, Sp.OG (K), spesialis obstetri dan ginekologi, sebagai narasumber utama.

Dr. Siti membahas pentingnya edukasi kesehatan reproduksi perempuan, mulai dari siklus menstruasi, kesehatan organ reproduksi, hingga pencegahan kanker serviks dan stunting. “Fase penting dalam kehidupan perempuan adalah mengandung dan melahirkan. Maka dari itu, edukasi reproduksi sehat sangat diperlukan, karena semua perempuan akan mengalaminya,” jelasnya.

Ia juga menyoroti peran orang tua dalam menghadapi tantangan era digital. “Media sosial yang semakin terbuka membutuhkan perhatian lebih dari orang tua untuk memberikan informasi yang benar dan memperkuat keimanan anak-anak,” tambahnya.

Kegiatan ini mendapat apresiasi dari peserta. “Kami berharap dapat mempraktikkan apa yang telah disampaikan dalam kehidupan sehari-hari. Semoga acara seperti ini terus berlanjut,” ujar Ibu Yuli, salah satu peserta pengajian.

Selain mendengarkan materi, peserta diberikan sesi tanya jawab, yang memungkinkan mereka menyampaikan permasalahan kesehatan reproduksi secara langsung kepada narasumber. Hal ini menjadikan pengajian tidak hanya meningkatkan spiritualitas, tetapi juga memberikan manfaat nyata bagi kesehatan fisik perempuan.

Dr. Siti mengaku senang dengan antusiasme peserta. “Alhamdulillah, saya bersyukur bisa berbagi ilmu di pengajian ini. Kegiatan seperti ini sangat positif dan layak ditiru oleh daerah lain,” ujarnya.

Pengajian berlangsung lancar dan sukses, dengan harapan peserta dapat menerapkan pentingnya menjaga kesehatan reproduksi dalam kehidupan sehari-hari.

Editor:daSo

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *