LDII Sumur Batu Perkuat Sinergi dengan Pemerintah, Fokus pada Pembinaan Generasi Muda
2 mins read

LDII Sumur Batu Perkuat Sinergi dengan Pemerintah, Fokus pada Pembinaan Generasi Muda

Lampung (6/12) – Pimpinan Anak Cabang (PAC) LDII Kelurahan Sumur Batu, Bandar Lampung, mengadakan pertemuan silaturahim dengan Lurah Sumur Batu, Fenti Zahra, dan Lurah Kupang Teba, Habieb, pada Selasa (3/12/2024). Kegiatan yang berlangsung di kantor Kelurahan Sumur Batu ini juga diisi dengan penyerahan Majalah Nuansa Persada sebagai simbol kerja sama dan komunikasi yang baik antara LDII dan pemerintah setempat.

Ketua PAC LDII Sumur Batu, Chairil AS, menyampaikan program pembinaan generasi muda yang telah dilakukan di wilayah tersebut. Menurutnya, pembinaan dilakukan secara intensif melalui pengajian rutin untuk berbagai kelompok usia.

“Pengajian untuk usia PAUD hingga SD dilaksanakan 5-6 kali seminggu, sementara untuk usia SMP hingga pranikah diadakan 3 kali seminggu,” jelas Chairil.

Selain itu, pengajian juga diselenggarakan untuk kelompok wanita, usia produktif, dan lansia, dengan fokus pada pendidikan karakter dan keimanan. “Pembinaan ini penting untuk mencetak generasi yang tidak hanya cerdas secara intelektual, tetapi juga memiliki akhlak yang mulia,” tambahnya.

Chairil menegaskan, sinergi antara lembaga keagamaan dan pemerintah sangat diperlukan untuk menciptakan lingkungan yang kondusif bagi perkembangan generasi muda. “Melalui program ini, kami berharap dapat berkontribusi mencetak generasi yang kuat dan siap menghadapi tantangan global,” tandasnya.

Sekretaris PAC LDII Sumur Batu, Rosikhun, turut menyoroti upaya LDII dalam menangkal pengaruh negatif seperti judi online, yang menjadi ancaman serius bagi generasi muda.

“Kami aktif melakukan sosialisasi tentang bahaya judi online serta mengedukasi masyarakat agar bijak menggunakan teknologi,” jelas Rosikhun.

Fenti Zahra, Lurah Sumur Batu, mengapresiasi inisiatif dan program pembinaan yang dilakukan oleh LDII. Ia berharap kerja sama yang terjalin dapat terus memberikan dampak positif bagi masyarakat.

“Langkah ini tidak hanya mempererat hubungan antara pemerintah dan LDII, tetapi juga membuktikan pentingnya kolaborasi dalam menciptakan generasi yang memiliki karakter kuat dan nilai-nilai luhur,” ujarnya.

Dengan semangat optimisme, LDII Sumur Batu berharap program-program pembinaan yang mereka jalankan dapat menjadi fondasi bagi masyarakat Sumur Batu dalam membentuk generasi penerus yang unggul di era global.

editor:DaudSobri

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *