Dinkes Kota Kediri Gelar Aksi Bergizi di Ponpes Wali Barokah untuk HKN ke-60
1 min read

Dinkes Kota Kediri Gelar Aksi Bergizi di Ponpes Wali Barokah untuk HKN ke-60

 

Kediri (17/11) – Dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-60, Dinas Kesehatan Kota Kediri menyelenggarakan kegiatan Aksi Bergizi di Ponpes Wali Barokah, Jumat (15/11). Kegiatan ini melibatkan 500 santri, guru, dan pengurus pondok dengan agenda senam bersama, minum tablet tambah darah (TTD), serta edukasi kesehatan.

Subkoordinator Promosi Kesehatan Dinkes Kota Kediri, Emy Widyastuti, memberikan apresiasi atas prestasi Ponpes Wali Barokah sebagai juara I Lomba Pesantren Sehat (IKI PESAT) tingkat Kota Kediri dan juara III di Jawa Timur. Ia juga menyoroti pentingnya Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) untuk mencegah berbagai penyakit, termasuk stunting, yang menjadi perhatian serius pemerintah.

KH Sunarto, Ketua Ponpes Wali Barokah, menyambut positif kegiatan ini dan menegaskan bahwa kesehatan santri adalah investasi untuk menciptakan generasi profesional religius yang memegang estafet kepemimpinan di masa depan.

Acara ini diakhiri dengan edukasi kesehatan mengenai pencegahan TBC, penyakit tidak menular, dan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (GERMAS), serta pemberian penghargaan kepada Ponpes Wali Barokah atas dedikasinya dalam meningkatkan kesehatan santri.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *