
Bendahara DPD LDII Muba Ajak Jamaah Ponpes Taufiqurrohman Tanamkan Rasa Syukur dan Jaga Kondusifitas
Dalam tausiyah bakda subuh di Masjid Baiturrahman, Bendahara DPD LDII Muba, H. Hariyadi, mengajak jamaah untuk menjadi hamba yang ahli bersyukur dan menjaga keamanan serta kondusifitas wilayah Muba.
Pinang Banjar, Musi Banyuasin – Jamaah Masjid Baiturrahman di Pondok Pesantren Taufiqurrohman Pinang Banjar, Sungai Lilin, mendapat pencerahan agama dari Bendahara DPD LDII Muba, H. Hariyadi, pada Jumat subuh (15/11/24). Dalam kesempatan tersebut, Hariyadi menekankan pentingnya menanamkan tabiat sebagai hamba Allah yang ahli bersyukur.
Dalam nasihatnya, Hariyadi mengutip resep dari Nabi Muhammad SAW yang mengajarkan agar umat melihat ke bawah, bukan ke atas, agar selalu merasa cukup dan bersyukur atas nikmat yang dimiliki.
“Kita harus menyempatkan diri untuk beribadah meskipun kita sibuk bekerja,” ujarnya. Dia juga mengingatkan setelah tertib dalam ibadah wajib, jamaah meningkatkan ibadah dengan amalan sunnah untuk meraih derajat surga yang lebih tinggi.
Lebih lanjut, Hariyadi menyampaikan bahwa Kabupaten Muba saat ini dalam keadaan aman, kondusif, dan terkendali.
Ia mengimbau agar seluruh masyarakat turut menjaga stabilitas tersebut. “Sebagai pengurus DPD LDII Muba, kita doakan agar Muba mendapatkan pemimpin yang amanah dan peduli terhadap religiusitas, pendidikan moral remaja, serta mendukung kegiatan keagamaan dan pondok pesantren,” ujarnya.
Dengan mengusung motto Muba: Membangun Umat Berbasis Agama, Hariyadi berharap masyarakat terus bersatu dalam menjaga kerukunan dan kondusifitas wilayah.(ds)