Waspada La Nina, Pj Bupati Muba H Sandi Fahlepi Ingatkan Masyarakat Musi Banyuasin
1 min read

Waspada La Nina, Pj Bupati Muba H Sandi Fahlepi Ingatkan Masyarakat Musi Banyuasin

Musi Banyuasin (Muba), Penjabat (Pj) Bupati H. Sandi Fahlepi mengimbau masyarakat untuk waspada terhadap potensi bencana akibat fenomena La Nina yang memicu peningkatan curah hujan di Sumatera Selatan sejak akhir September 2024. Puncak musim hujan diprediksi terjadi bertahap mulai November 2024 hingga Januari 2025, dengan Musi Banyuasin diperkirakan mengalami puncaknya pada Desember.

Kepala BPBD Muba, H. Pathi Riduan, menekankan kewaspadaan terhadap ancaman hidrometeorologis seperti hujan ekstrem, banjir, dan longsor. Selain itu, La Nina berpotensi mengganggu sektor pertanian, perkebunan, transportasi, kesehatan, dan energi.

H. Sandi Fahlepi mengingatkan masyarakat untuk terus memantau informasi cuaca dan mengambil langkah antisipasi. Pemerintah daerah berkomitmen menjaga keselamatan dengan berkoordinasi dengan instansi terkait untuk menghadapi cuaca ekstrem yang mungkin terjadi. (ds)

Foto : Berita Muba

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *